Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Biaya Pasang Indihome Internet Rumah Terbaru Dari Awal Sampai Akhir

Biaya Pasang Indihome Fiber Rumah Terbaru Dari Awal Sampai Akhir - Indihome adalah salah satu layanan dari PT Telkom Indonesia yang menawarkan paket internet rumahan. Pada setiap bundlingnya pelanggan akan memperoleh telepon kabel, Saluran TV premiun, CCTV, dan tentu saja kuota internet sesuai FUP yang disediakan. Harga paket indihome sendiri berbeda-beda tergantung pada bundling yang dipilih sebelum awal pasang.

Misalkan paket bundling internet rumah dengan kecepatan 10mb, tv cable, dan telepon dibanderol dengan harga 450 ribu perbulannya. Paket ini merupakan pilihan termurah yang banyak digunakan masyarakat. Tidak hanya pemakaian pribadi saja tapi faktanya layanan internet indihome juga banyak dipilih untuk menunjang kegiatan usaha kecil sampai perkantoran.

Promo indihome beserta tarif indihome berdasarkan paket
Promo indihome beserta tarif indihome berdasarkan paket

Berapa biaya pasang indihome? inilah yang sering ditanyakan oleh calon pelanggan. Tarif awal pemasangan yang terkesan mahal kadang membuat kita mengurungkan niat. Kurangnya edukasi serta daftar harga resmi juga menjadi salah satu faktor utama mengapa banyak orang mengajukan pertanyaand demikian.

Sebenarnya biaya memasang indihome fiber maupun non fiber (coaxial) itu relatif dan tergantung zona wilayah. Hal inilah yang akhirnya menyebabkan perbedaan harga paket indihome baru di berbagai daerah. Jika dinilai dari jenis layanan antara fiber dan tembaga sebenarnya tidak jauh berbeda dari segi harga berlangganan perbulannya. Mengingat harga paket indihome termurah untuk fiber Rp.450.000,- dan kabel tembaga adalah Rp.330.000,- per bulannya. Maka dari itu jika anda ingin berlangganan lebih baik memilih paket indihome fiber saja.

Biaya Pasang Indihome Internet Rumah Terbaru Dari Awal Sampai Akhir

Tarif perbulan dan biaya pasang indihome fiber dan non fiber memang tidak jauh berbeda, namun performa kecepatan internet yang dihasilkan dari kedua jenis paket indihome ini sangat mencolok. Indihome dengan kabel fiber cenderung menghasilkan kecepatan internet yang lebih cepat dibandingkan indihome non fiber.

Tidak heran jika banyak orang mulai beralih menggunakan paket indihome fiber sekarang ini. Untuk anda yang ingin pindah pilihan paket fiber optik ataupun berencana pasang indihome baru di rumah namun tidak tau tarif perbulan dan biaya pemasangan indihome, kita akan membahas berbagai tarif dan biaya pasang per paketnya dalam artikel kali ini.

Berbeda dengan paket internet biznet maupun layanan internet rumahan lainnya yang hanya memberikan paket internet dalam langganannya, idihome telkomsel mengharuskan pelanggannya untuk mengambil paket bundling yang terdiri dari paket internet super cepat, tv kabel, dan telepon. Umumnya biaya pemasangan indihome akan berbeda di setiap daerah.

Misalkan biaya pasang indihome bogor akan berbeda dengan biaya pemasangan indihome bandung, dan ini berlaku di daerah lainnya di seluruh indonesia. Untuk mengetahui biaya pasang indihome fiber dan non fiber alangkah baiknya kita mengetahui terlebih dahulu daftar harga paket internet rumahan terbaru.

Paket Indihome Deluxe Triple Play

Paket indihome ini memberikan pelanggannya layanan telepon dan internet rumahan dengan kecepatan 10 mbps, bonus nelpon selama 1000 menit, gratis nonton iflix sepuasnya, langganan hooq 2 bulan gratis, serta layanan TV cable. Biaya pasang indihome paket deluxe triple play ini adalah 450 ribu per bulan dan sudah termasuk biaya pemasangan awal. Untuk lebih lengkapnya anda dapat melihat skema tarif indihome deluxe triple play dibawah ini.
cara daftar indihome paket deluxe terbaru tanpa ribet
Tarif indihome paket deluxe triple play


Paket Indihome Premium Triple Play

Berbeda dengan paket indihome deluxe yang hanya menyediakan satu jenis bundling dan satu harga saja, Indihome paket premium memberikan berbagai pilihan sesuai dengan kebutuhan pelanggan. Terdapat 5 jenis paket yang dapat dipilih, umumnya yang membedakan tiap tiap paket adalah kecepatan internet yang ditawarkan, channel pada TV kabel dan harga yang harus dibayarkan perbulan. Tentunya biaya pasang indihome paket premium ini berbeda beda, mulai dari 630 ribu hingga satu juta tujuh ratus lima puluh ribu rupiah perbulannya.

biaya pasang indihome 100mbps termasuk internet kabel, tv kabel, hooq, iflix, dan gratis nelpon 1000 menit
Tarif indihome paket premium triple play

Untuk lebih lengkapnya silahkan lihat skema tarif indihome paket premium diatas. Sedangkan ketentuan untuk mendaftar indihome dan melakukan langganan perbulan untuk paket deluxe dna paket premium adalah sebagai berikut:
  1. Harga dan biaya pasang indihome hanya untuk pelanggan baru.
  2. Harga diatas merupakan biaya berlangganan perbulan yang harus dibayarkan.
  3. Jumlah channel pada TV cable dapat berubah sewaktu waktu tanpa pemberitahuan.
  4. Paket indihome diatas sudah termasuk gratis musik 1 tahun dan gratis wifi.id seamless.
  5. Tonton iflix sepuasnya hingga akhir tahun ini.
  6. Biaya pemasangan baru indihome untuk wilayah jabodetabek adalah 100 ribu, dan untuk luar daerah jabodetabek adalah 75 ribu.
  7. Device (hybrid box dan ONT) disediakan PT.Telkomsel selama masih berlangganan.
  8. Harga diatas belum termasuk PPN.
  9. Ketentuan dan syarat berlaku.

Paket Indihome Merdeka

Indihome paket merdeka merupakan paket internet rumahan indihome yang lebih berfokus pada layanan entertainment. Paket bundling ini terdiri dari paket internet indihome dengan kecepatan 20 mbps hingga 40 mbps serta gratis akses hooq dan iflix sepuasnya selama berlangganan paket. Harga berlangganan dan biaya pasang indihome paket merdeka berkisar antara Rp.400.000,- hingga Rp.600.000,- per bulan.

Syarat dan ketentuan untuk setiap pemasangan indihome paket merdeka sama dengan ketentuan pemasangan paket indihome deluxe dan premium. Namun yang membedakan indihome merdeka adalah tarif berlangganan perbulannya dan layanan yang lebih mengarah ke entertainment.

Indihome Paket Netizen

Paket netizen adalah bundling internet rumah yang dikhususkan untuk pelanggan yang gemar berselancar di dunia maya (internet). Paket ini hanya terdiri dari dua layanan saja yakni paket internet dan telepon. Tentunya biaya pasang paket indihome netizen ini sangat murah yakni 200 ribuan saja perbulan.

Sayangnya tak banyak orang tau keberadaan dari paket indihome satu ini. Pihak penyedia internet rumah sendiri pun juga tidak mengikutsertakanya dalam jajaran produk. Ketika kalian meminta pemasangan indihome pun customer service pasti akan langsung menawari dengan paket dual play atau triple play.

Hal di atas tentu menimbulkan tanda tanya besar di benak calon pelanggan. Layanan paket netizen seperti disembunyikan dan hanya sebagai formalitas untuk media promosi saja. Biaya pasang indihme paket netizen pun tak sampai 300 ribu dengan tagihan 200 ribuan saja perbulannya. Maka dari itu, tak ada salahnya jika kita mengajukan pemasangan ke customer service.
 

Indihome Paket Gamer

Baru baru ini telkomsel meluncurkan layanan barunya yang membidik pengguna gadget dan PC khususnya para gamers. Paket indihome gamers ini terdiri dari internet rumahan dengan kecepatan 10 mbps hingga 100 mbps. Gratis bermain game game seru pilihan seperti ragnarok, free fire, rules of survival, crystal of academy, crystal saga, dan game besutan ganera.

Selain gratis akses game game pilihan, kita juga akan mendapatkan berbagai item menarik dari paket indihome gamer ini. Harga dan biaya pasang indihome fiber khusus paket gamer ini berkisar antara Rp.380.000,- hingga satu jutaan.

Itulah berbagai paket internet rumahan indihome beserta dengan biaya pasang indihome fiber terbaru yang dapat saya sampaikan. Pada dasarnya tarif bulanan akan disesuaikan dengan daerah daerah di Indonesia. Maka dari itu, sangat saya sarankan untuk menuju ke gerai telkom ataupun plasa telkom terdekat di kota anda dan mencari informasi tentang biaya pasang indihome di rumah anda.

Posting Komentar untuk "Biaya Pasang Indihome Internet Rumah Terbaru Dari Awal Sampai Akhir"